Dalam perjalanan pernikahan kita, aku dan kamu, ternyata kita lumayan memiliki banyak persamaan hobi. Menonton film, mambaca buku, mendengarkan lagu, juga mengisi waktu luang secara natural. Lucunya, yang selintas mirip, ternyata masih beda juga. Hahahaha...
Menonton film berdua dikala anak-anak sedang tidur
seringkali kita lakukan. Namun genre
film yang kita sukai sangat berbeda. Kamu dengan film jenis fantasi dan
petualangan, sementara aku dengan film drama komedi dan thriller. Tidak jarang jika genre film yang kamu sukai
sedang diputar seringkali membuat aku mengantuk, sebaliknya justru bisa membuat
kamu tertidur. Namun ternyata ada film
yang menggabungkan genre kesukaan kita berdua, misalnya the foreigner. Sayangnya tidak terlalu banyak film yang kita
sukai bersama dapat dinikmati berdua.
Yang penting duduk berdampingan saja sudah cukup menyenagkan
menghabiskan malam disaat bahan cerita kita sudah habis..hehee..
Tidak jauh berbeda dengan genre buku dan musik yang kita
sukai. Mungkin menghabiskan waktu dengan
membaca buku masing-masing mengurangi keterlibatan bersama, namun di saat bahan
pembicaraan kita habis, atau terkesan biasa saja, isi buku yang sudah kita baca
bersamacukup seru untuk dibagi.
Itung-itung nambah ilmu, atau gak perlu menghabiskan waktu membaca buku
yang kurang diminati dengan terpaksa. Tidak
berbeda dengan musik. Me time kita
masing-masing adalah mendengarkan musik.
Sambil nyudut di balik lemari, membaca buku sambil mendengarkan musik menggunakan
walkman, earpone satu di telingaku, dan satu lagi ditelingamu.. ternyata cukup terlihat
romantis, padahal agar kita masih bisa tetap awas mendengar kalau-kalau salah satu
anak kita terbangun karena kehausan, atau menginggau kecapekan bermain. Uppss..
Tidak terasa, sudah menjelang akhir minggu lagi. Ingin rasanya sesekali nonton di bioskop
bareng seperti beberapa teman-teman yang bisa menghabiskan waktu berdua diluaran
tanpa anak-anak. Tapi lagi-lagi kita
harus menghapus keinginan tersebut.
Nyatanya tidak ada yang bisa jadi tempat penitipan anak-anak. Dan mungkin jauh lebih seru menghabiskan
waktu bersama anak-anak. Tapi ngapain
ya?
"Sayang, Umi ga
jadi kayaknya pergi. Kita ngapain
yok?" ujarku
"Hayoo...ngapain?" tanyamu balik
"Main petak umpet? hahaha..." jawabku garing
"Nah loo, ngumpet
dimana coba?" katamu balik bercanda
"Jadi inget sama film the forgotten. Sayang inget ga?"tanyaku
"Yang kisah ibu merasa kehilangan anak bukan? lupa-lupa
inget, film lama ya?" ujarmu
"Iya kayaknya itu film lama banget. Rasanya nonton belum kenal babah deh..
eh??"kataku tidak pasti
"Rasanya sih begitu.
Jadi mau ngapain kita?" tanyamu mengingatkan aku yangkadang-kadang
bisa berkembang topik obrolannya.
"Hahaha...maafkan sayang. Eh, tapi itu bisa jadi ide loh."
"Maksudnya?" tanyamu kurang mengerti.
"Kita buat
permainan mencari sesuatu yang terlupakan.
Yang disembunyikan adalah nama barangnya. Jadi yang sembunyi barangnya, anak-anak
menebak." aku mencoba menjelaskan ide yang tiba-tiba terpikirkan olehku.
"Aduuh...langsung aja , contohnya?" kamu mulai
tidak sabaran
"Misalnya gini.
Kita ajak anak-anak kids shopping.
terus kita kasih clue. aku selalu
dipakai setiap hari, bentukku seperti butiran pasir. Tapi aku tidak boleh dimainkan
sembarangan. aku terkurung di dalam bungkusan. Yang jelas umi selalu pakai tiap pagi dan
sore. Abang dan adek gak bakalan nolak
kalo dikasih. ayo aku apa? cari aku ya! abang
buat jawabannya dikertas, trus cari deh dibagian mana barangnya. Kita ngikutin aja dari belakang, biar dia
yang nanya-nanya.. nah bisa juga kita buat clue seperti itu termasuk kita mau
kemana, misalnya kita mau jalan lewat mana, gitu-gitu deh...,gimana?"
"Boleh....seru juga. Untuk adek, kita minta hitung aja,
atau ambil barang yang warnanya kita mau.
gimana?" kamu ikut memberikan ide.
"Sip!besok kita tuliskan apa-apa saja, trus kita susun
cluenya apa aja. Sepakat ya?" aku
memastikan
"Okeehh..."
Mungkin terkesan dibuat ribet, tapi kami berdua menikmati
kebersamaan dengan membuat sesuatu menjadi lebih menarik dibalik keterbatasan
kami sebagai orangtua dibanyak hal.
Alhamdulillah kami menemukan ide dan rencana yang siap digarap untuk
dilakukan bersama-sama menjadi lebih menyenangkan.
Karena komunikasi yang membuat aku dan kamu menjadi lebih bermakna.
Keep Fighting!
#Day14
*With LOVE,
@her.lyaa
0 Komentar
Yuk tinggalkan komentar baik dan cerdas🤗
Terimakasih... 🙏