Warung Tekko (Bukan Hanya) Spesial Iga Penyet!

"ji ro lu yau lets go ke warung tekko makan enak rasanya heboh iga penyetnya pasti nagih pake nasi tambah lagi"

merasa pernah dengar dengan sepenggal lirik lagu jargon Warung Tekko feat Saykoji berjudul Uenak Coy? Aku ingat video lagu tersebut pernah beberapa tahun lalu wara wiri di sela tayangan acara stasiun televisi swasta.  Serius kamu lupa? Nih aku ingatkan kembali.  Video yang aku ambil dari channel youtubenya Warung Tekko ini menunjukkan logo, suasana termasuk perwakilan menu Warung Tekko.  Check this out ^^


Menggoda sekali ya? Nah itulah mengapa begitu ada undangan Food Blogger,  Travel Blogger, dan Influencer Gathering di Warung Tekko yang dibagi Haryadi Yansyah (Om Nduut), tentu saja Aku tidak akan melewatkan kesempatan ini.  Pernah berkunjung kesana sebelumnya saat bertemu teman lama dari luar kota membuat aku tidak akan pernah lupa rasa iga penyet gurih, empuk dan lumer di mulut yang di klaim Warung Tekko sebagai menu spesialnya.  Sementara undangan ini bukan hanya gathering dan silaturahmi teman-teman blogger, namun Warung Tekko ingin mengenalkan menu baru unggulan termasuk promo kado tekko.  Ahhaa! Penasaran? Baca ulasan aku sampai tuntas ya, dijamin Kamu semua bakal ngiler, hihii *kibas jilbab


***

“Umi, Jadi ke Warung Tekko?” Tanya suamiku kepadaku saat aku baru saja leyeh-leyeh sehabis rutinitas bebenah pagi hari.

“Jadi dong!’ Jawabku cepat sambil melirik Jam dinding besar terpampang nyata di Rumah.  Hmm, sudah jam setengah sembilan pagi.  Rasanya waktu berlalu begitu cepat.  Hari itu, Minggu 25 Januari 2020 merupakan jadwal undangan launching menu baru Warung tekko sekaligus  gathering teman-teman blogger.  Setelah Mandi dan mengeluarkan motor kesayangan, akupun segera pamit dengan duo bocah dan suami (tentunya).  

Dengan jarak sekitar enam kilometer dari rumah, seharusnya tidak akan memakan waktu lama untuk tiba di sana.  Sambil jalan santai dan menikmati jalan yang masih lengang di pagi hari, aku tiba masih lebih cepat dari perkiraan.  

Setelah memarkir motor di pelataran depan, akupun melangkah turun dan menuju pintu masuk.  Grendel besi telah terbuka lebar, sementara tulisan yang terpampang di pintu kaca masih menunjukkan tulisan tutup.  Kulihat jam tangan masih jam setengah sepuluh pagi.  Yah... sangking semangatnya, haha!  Kupandang ke bagian dalam, tampak pelayan yang bertugas masih berbenah.  

Tidak sampai lima menit berdiri di depan pintu, salah satu pelayan berjalan menghampiri dan dengan ramahnya membukakan pintu.  

“Silakan masuk Mbak, duduk dulu aja”  Ujarnya sambil tersenyum

Aku sedikit merasa tidak enak, hanya bisa berkata maaf, datang kepagian.  Sambil menunggu teman-teman lain datang, aku memanfaatkan dengan melihat ruangan di sekeliling dan meminta ijin untuk mengambil beberapa foto.

Konsep Ruangan Warung Tekko

Jika diperhatikan, furniture meja besar dengan beberapa kursi yang mengelilingi termasuk beberapa bangku panjang berjejer rapi yang sebagian besar berbahan kayu menggambarkan kondisi ruang makan keluarga besar.  Paling tidak setiap mejanya minimal menampung enam orang. Dinding dengan cat berwarna putih menimbulkan kesan ruangan luas dan bersih meskipun beberapa ornamen antik menghiasi seperti teko antik yang dipajang di rak dinding gantung termasuk kap lambu rotan sebagai pelindung sumber cahaya tergantung di atas meja, tidak menjadikan ruangan sumuk dan berantakan.  

www.herlyaa.com - ruangan tekko
Suasana ruangan di lantai satu

Menuju lantai dua sebagai tempat kegiatan berlangsung,  persis sebelah  tangga, terdapat mini bar dengan tulisan menu di papan hitam.  Memadukan konsep kekinian dengan ornamen barang rumahan antik menjadikan Warung Tekko juga terlihat unik dan instagramable.

Berada di lantai dua, ruangan dipisah menjadi dua bagian dengan sekat pintu kaca.   Sama halnya dengan lantai satu, bagian dalam dilengkapi pendingin ruangan, sementara di bagian terbuka dilengkapi kipas angin sehingga pengunjung akan tetap merasa nyaman dan tidak akan merasakan kepanasan.  Pembagian ruangan ini berfungsi untuk membedakan bagian smoking dan no smoking area.  

www.herlyaa.com - ruangan2
Suasana ruangan di lantai dua

www.herlyaa.com - desain tekko
Desain interior Tekko ciamik

Bisa dilihat sebagian dinding dipajang gambar dengan pigura berwarna emas memberikan kesan elegan dan ekslusif.  Di bagian spot dinding lainnya terdapat foto beberapa artist yang pernah berkunjung ke sana disertai ucapan dan tandatangan menjadi salah satu pembuktian bagi Warung Tekko bahwa rumah makan ini juga menjadi favorit di kalangan selebritis.

Sementara di lantai satu teko antik berbahan tembaga dipajang di rak gantung, di lantai dua pengunjung masih dapat menemukan ornamen teko  berbeda ukuran tersusun rapi berbaris di rak besar menempel di bagian dinding bata berwarna putih.  Konsep rumahan mewah yang nyaman rasanya ingin dimunculkan dalam desain ruangan di Warung Tekko.  

Dengan seringnya mata memandang teko, pikiran saya otomatis memvisualisasikan dan mengingat dengan baik bahwa saya sedang berada di Warung Tekko.  Bahkan saya berimajinasi pendiri rumah makan ini mestilah kolektor teko antik hingga menamakannya dengan Warung Tekko.  Sayangnya, pemikiran saya salah.  Penamaan Warung Tekko bukan karena kolektor teko antik tapi...

Sejarah Hingga Menu Baru Unggulan Warung Tekko

Teman-teman blogger sudah semakin ramai berdatangan.  Saling bertegur sapa dan bercerita banyak hal merupakan kebiasaan kami di saat bertemu.  Dengan minat yang sama membuat kami mudah dekat satu sama lain.  Itulah mengapa setiap kegiatan serupa, silaturahmi dadakan selalu memberikan kesan istimewa di setiap momennya seperti saat ini, ditambah dengan tempat istimewa Warung Tekko membuat waktu tidak terasa saatnya inti kegiatan akhirnya dimulai oleh Mas Sidik Kadarsyah selaku Senior Manager Marketing Warung Tekko.

Menilik sejarahnya, Warung Tekko dibuka pertama pada tanggal 29 Januari 2009 di Pantai Indah Kapuk, Jakartaz artinya telah lebih dari satu dekade beroperasi.  Hingga saat ini , Warung Tekko memiliki 46 cabang tersebar di berbagai kota di Indonesia, yaitu Jabodetabek, Yogyakarta, Jambi, Palemabang, Belitung dan Batam.  Warung Tekko Palembang sendiri dibuka pada tanggal 31 Januari 2011 yang artinya telah sembilan tahun melayani keluarga maupun yang berkunjung ke Palembang.

Lokasinya di Palembang beralamat di dua tempat yaitu di Warung Tekko (Basuki Rahmat) di Jalan Jend. Basuki Rachmat No.1-2, Ario Kemuning, Kec. Kemuning, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30128 dan Warung Tekko (OPI Mall) di Jalan H. A Bastari, Rambutan, Banyu Asin, Lantai I, Opi Mall, Sungai Kedukan, Kec. Rambutan, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30967

www.herlyaa.com - alamat tekko
Warung Tekko yang berlokasi  di Basuki Rahmat

Dalam rangka sambut dan merayakan ulang Tahun Tekko Pusat dan  Tekko Cabang Palembang pas pula menjadi momen khusus karena berdekatan dengan momen Imlek. Warung Tekko menawarkan promo kado dengan cara mendapatan Kado Tekko-nya  mudah sekali yaitu dengan transaksi minimal Rp.250.000 (sebelum pajak), lalu like fanpage Warung Tekko/Follow IG Tekko.official dan IG warungtekkopalembang, para customer akan mendapatkan sebuah kalender cantik yang didalam berisi berbagai voucher menarik yang dapat digunakan setahun penuh dengan durasi dan voucher  yang berbeda – beda tiap bulannya. Promo berlanngsung January – Februari 2020, selama persediaan masih ada.

www.herlyaa.com - Tekko promo
kalender cantik disertai voucher menarik didalamnya (promo kado teko)


Warung Tekko merupakan rumah makan keluarga menyediakan menu tradisional cita rasa khas Indonesia yang dapat dinikmati oleh semua kalangan usia.  Dengan mengajak anak-anak ke sini, kita dapat sekaligus mengenalkan beragamnya budaya Indonesia dari sisi kuliner.  Untuk kenyamanan, tentu saja kursi bayi disediakan di sini.  Makan enak, kekeluargaan terjalin, edukasi dan pengalaman kuliner ikut melengkapi.  Jempol gak tuh!

Jempolnya lagi, Warung Tekko mendapatkan prestasi Indonesia Digital Popular Brand Award selama 3 tahun berturut-turut sejak tahun 2017 hingga 2019.  Tidak hanya itu, Beberapa penghargaan lainnya yaitu The Best Franchise Choice Award 2019, The Best Franchisee 2018,  Restaurant Award 2018, dan Rising Business award 2017 dari Trasn Co, FranchiseGlobal.com  dan WALI.  

Oia sampai lupa, Pemahaman aku dan mungkin teman-teman lain yang menganggap pendiri Warung tekko sebagai kolektor teko antik terbantahkan disaat tahu bahwa tekko memiliki arti datang dengan penekanan dialek double huruf k yang  diambil dari bahasa Jawa Tengah sementara Jika diambil dari bahasa Jawa Timur, Tekko bisa juga berarti dari.  ^^

“Yok Tekko Warung Tekko – Yok, Datang dan dari Warung Tekko”   

Sudah tahu ya sekarang, jangan sampai salah paham lagi seperti aku.  Hahaha!

Setelah sejarahnya, yang paling ditunggu adalah perkenalan dengan menu barunya.  Akupun menyimak mas sidik menyebutkan menu baru yang di launching oleh Warung Tekko. Seperti yang kita ketahui, menu iga telah menjadi menu favorit di tekko.  Sebut saja Garang Asem, Iga Penyet, Iga Bakar Bumbu Kacang, Iga goreng Tepung, Konro Saus Madu, dan semua tentang Iga sudah tidak perlu ditanyakan lagi.  Menu ikan-ikan juga sudah banyak tersedia di Tekko.  Bahkan menu pendampung seperti tahu gejrot, tahu pong, jamur crispi bisa dinikmati sembari menunggu hidangan utama tiba. Bicara tumisan sayurpun, di Tekko memiliki beragam jenis tumisan sepertin kangkung, toge bahkan genjer yang sudah sulit ditemui di rumah makan kebanyakan, justru ada di Tekko.  Apalagi jika bicara minuman.  Dari hanya es batu, berbagai juice, teh-kopi, hingga kelapa mudapun tersedia.

"Trus Menu barunya apa nih?"  Ujarku dalam hati

www.herlyaa.com- Teko menu baru
Menu baru yang di launching Warung Tekko

Soto Ayam, Sate Padang, Ayam Bakar, Sup Ikan Tekko, Sup Ikan Nila, Pecel Sayur, Ketoprak, Fish Skin Cabe Garam, Ceker Ayam Crispy Cabe Garam, Mendoan, Pecak Nila, termasuk Bakso Tahu merupakan dua belas menu baru citarasa asli Indonesia.  Dengah varian menu yang terlihat umum sebenarnya menjadi spesial di Tekko.  Kok bisa?

Tekko spesial Iga Penyet, kemudian menyajikan menu selain Iga penyet akhirnya ikut menjadi spesial.  Semakin spesial karena menu yang dilaunching tidak hanya dari satu daerah, namun khas dari berbagai daerah asli Indonesia.

www.herlyaa.com - Tekko menu baru1
Aku bersama menu baru yang tersaji

Piring di depan aku itu nama menunya adalah Pecak Nila.  Rasanya bukan ecak-ecak (bahasa palembang yang berarti pura-pura) jutru bisa membuat lidak berdecak.  Bayangkan saja dengan kesegaran cabe berpadu jahe ditambah sedikit air asam jawa yang diolah sedemikian rupa, membuat rasa asem pedes segar menyatu dengan ikan nila yang sebelumnya digoreng.  Ikan pecak merupakan makanan khas dari sunda-betawi.  Tuh, ga perlu jauh-jauh untuk menikmati menu khas tersebut.

Tapi dari sekian menu baru yang dilaunching yang bikin saya penasaran adalah Sup Ikan Tekko.

www. herlyaa.com-menu Tekko2
Sup Ikan Tekko

Sup Ikan Tekko diklaim menggunakan resep khas Tekko.  Aku pikir menu ini akan menjadi best seller selain menu serba Iga.  Yang menjadikannya istimewa selain resep khusus Tekko, rasa ikan gurame yang dijadikan sup ini memang nikmat.  Kelemahan rasa ikan yang bisa saja menjadi amis di kuahnya, tidaklah terasa amis di indra penciuman dan indra rasaku.  Kuahnya kental, wangi dan gurih kaldu ikan terasa segar dengan sepiring nasi putih hangat.  Didalam kuah, dimasukkan dua hingga tiga buah cabe burung utuh jika dimakan, langsung terasa pecah dilidah.  Recomended pokoknya!

Yang masih penasaran dengan menu-menu Warung Tekko, bisa dilihat di daftar menu di sini nih.

www.herlyaa.com - Tekko Menu
Daftar menu Warung Tekko

FYI Buat kamu yang merasa gak sempet datang ke Warung Tekko langsung, sekarang bisa memesan secara online melalui aplikasi.  Sebagai Gofood Patner, biaya ongkos kirim tentu saja bisa menjadi lebih irit, hehee...



Kriuukkk

Rasa lapar mulai menghampiriku.  Hari yang semakin siang ditambah sejak perkenalan menu baru, aromanya menggiurkan di sela kami mendokumentasikan dengan berbagai angle.  Yeaayy, Waktu makan tlah tiba! huraay...  Diberi kesempatan mencicipi menu baru, diberi pilihan mencicipi menu lain.  Terimakasih Tekko ^^

Seperti lirik lagu penutup Warung Tekko ft Saykoji,
"Yuk teko warung tekko, maknyus eunak warung tekko, teko tekko rame rame, yuk teko warung tekko"


Dibuang Sayang
www.herlyaa.com -Tekko dibuang sayang
Keseruan susun makanan bersama, foto makanan bersama, foto bersama, dan tentu saja makan bersama ^^

Jadi bener kan, Warung Tekko (bukan hanya) Spesial Iga Penyet!


***


Sumber Gambar dan Video: Koleksi Pribadi, Mas Sidik kadarsyah (Manager Marketing) Warung Tekko, dan You Tube Channel Warung Tekko


Informasi Warung Tekko: Instagram Warung Tekko Official (Pusat), Instagram Warung Tekko Palembang, Facebook Fanspage Warung Tekko official




*With LOVE,

@her.lyaa

Posting Komentar

11 Komentar

  1. Ingat warung tekko, ingat resto favorit keluarga saya. Menunya itu loh, bikin nagih.

    BalasHapus
  2. Makan di warung tekko itu porsinya bnyk tapi harganya terjangkau. 😆😆

    BalasHapus
  3. Kenyang banget emang makan disini , ampe ga bisa gerak karena kekenyangan semua masuk wkwkwk

    BalasHapus
    Balasan
    1. semua menunya nyaman di lidah ya mbak... jd kalap deh :p

      Hapus
  4. Emangg bener mba, bukan iganya aja yg enak. Sluruh hidangan disni mantap semua rasanyaa. Ga sabar pen cobaa lagi. Udah terbayang2 rasa iga dan teman2nya di Tekko.

    BalasHapus
    Balasan
    1. semakin spesial makannya bareng keluarga , hehee...

      Hapus
  5. Salam kenal ya Mbk, warungnya menarik sekali, reviewnya juga lengkap banget. Jadi pengen ke sini.

    BalasHapus
    Balasan
    1. salam kenal juga mbak ^^, makasih sudah mampir dimari. yok kita ke tekko bareng :)

      Hapus
  6. Gaya bahasa asik, akrab, lengkap, kerennnn
    Yukkk ke Warung Tekko lg

    BalasHapus

Yuk tinggalkan komentar baik dan cerdas🤗

Terimakasih... 🙏